INTEGRITY
PROFESSIONALISM
ENTREPRENEURSHIP
Language

Campus Live

Jaya Investment Week 2022, Edukasi dan Kompetisi Pasar Modal Tahunan bagi Investor Muda Indonesia

03 February 2023

Jaya Investment Week merupakan acara tahunan dari Kelompok Studi Pasar Modal Universitas Pembangunan Jaya. Kegiatan ini memiliki tujuan untuk mengedukasi, meningkatkan skill investasi, serta menjalin relasi dengan KSPM seluruh Indonesia. Pada tahun 2022, JIW dilaksanakan dengan rangkaian acara Sekolah Pasar Modal 1, Seminar Pengelolaan Keuangan, Sekolah Pasar Modal 2. Tema "Multiverse of Management, The Universe of Money and Investment" yang bermakna bahwa peserta kegiatan dapat menjadi seorang self-manager yang baik dalam mengelola keuangan dan investasi.

 

Sekolah Pasar Modal 1 berlangsung pada hari Jumat, 22 Juli 2022 dengan tema "Investment World 101". Sesi ini mengulik pengenalan investasi dan pasar modal yang sangat cocok ditujukan untuk pemula agar dapat memiliki dasar yang kuat sebelum terjun berinvestasi. Sekolah Pasar Modal dibawakan oleh Ibu Mia Lastriana dari Bursa Efek Indonesia dan Ibu Zahra Nur Khadijah dari MNC Sekuritas melalui Zoom Meeting dengan partisipasi 50 peserta yang antusias dalam bertanya mengenai isu investasi terkini. Tak lupa, acara dimoderatori oleh Muhammad Faleh Alfarizi (KOM21) sebagai founder @money.genz sekaligus anggota divisi edukasi KSPM.

 

Seminar Pengelolaan Keuangan "Manage Your Wealth, Bridge to Financial Freedom" juga berhasil terlaksana pada hari Sabtu, 23 Juli 2022 secara online. Seminar dibawakan oleh Antonius Rianto, praktisi di bidang Financial Planner sekaligus bekerja sebagai Business Development Executive dari Aspira. Seminar dihadiri oleh 100 peserta dan berisi penjelasan mengenai step-by-step merencanakan keuangan bagi mahasiswa sesuai dengan kondisi finansial dan tujuan finansial yang diharapkan.

 

Sekolah Pasar Modal 2 menutup rangkaian edukasi Jaya Investment Week. Acara berlangsung pada hari Kamis, 28 Juli 2022 dengan tema "The Art of Portfolio Management". Sesi dibawakan oleh Bapak Fadly Fatah selaku Kepala Bursa Efek Indonesia Banten dan Bapak Andri Muharizal Putra dari MNC Sekuritas. Sekolah Pasar Modal ini membahas cara melakukan manajemen portofolio untuk investasi yang lebih optimal, termasuk praktik yang dapat dijalankan oleh para peserta. Sebanyak 60 peserta hadir pada Zoom Meeting dan memperoleh ilmu praktis dari para expert sekaligus fasilitas E-certificate dan pembuatan akun Motion Trade.

 

Kompetisi Paper Investasi pertama kali diselenggarakan oleh KSPM UPJ pada JIW 2022. Lomba bertujuan untuk meningkatkan kemampuan analitis investor muda dalam menganalisis emiten sebagai bahan pengambilan keputusan investasi. Para peserta diwajibkan membuat paper sesuai dengan emiten yang dipilih dari beberapa sektor. Sebanyak 7 universitas dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti kompetisi ini  yakni Universitas Pamulang, Universitas Bina Nusantara, Universitas Prasetya Mulya, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Universitas Diponegoro, Universitas Brawijaya, dan Universitas Sumatera Utara. Final diselenggarakan pada tanggal 6 Agustus 2022. Juara I diraih oleh Tim Medalion dari Universitas Brawijaya dan Juara II oleh Tim Hammer dari Universitas Diponegoro.